5 Fakta Unik Kepribadian Alpha Girl Vs Beta Girl Dalam Karir
Alpha girl atau dikenal juga sebagai alpha female adalah sebuah istilah yang digunakan untuk menyebut salah satu karakter perempuan. Orang dengan tipe ini akan menunjukkan sebuah perilaku yang sangat menonjol jika sedang berada di dalam suatu kelompok tertentu. Alpha female cenderung lebih terlihat dibandingkan orang lain karena mempunyai aura yang kuat. Ikuti beberapa fakta unik berikut tentang kedua kepribadian ini di tempat kerja.
1. Alpha Girl Memiliki Keahlian dalam Memimpin Kelompok
Adapun ciri-ciri dari orang dengan tipe karakter alpha terutama pada perempuan adalah kemampuannya dalam memimpin kelompok. Alpha girl juga mempunyai ambisi yang sangat kuat serta rasa kepercayaan diri yang sangat tinggi dan menarik. Perempuan dengan tipe alpha sangat mengetahui kualitas dan value dirinya sehingga merasa lebih bangga akan kelebihannya.
2. Beta Girl Mudah Berteman dan Mengalah
Sementara itu, terdapat pula perempuan yang dijuluki sebagai beta girl dimana mempunyai karakter yang cukup berbeda dengan alpha. Tipe beta cenderung lebih lembut dan pemalu sehingga akan merasa rendah diri saat berhadapan dengan orang lain. Beta girl juga sangat menyukai ketenangan sehingga sebisa mungkin akan menghindari peluang terjadinya konflik.
Baca juga : Tips Work Life Balance
Untuk ciri-ciri beta girl sendiri, Anda bisa dengan sangat mudah mengenalinya karena mempunyai sifat yang mudah berteman karena lebih cenderung mengalah. Tipe ini juga cenderung sangat disukai oleh orang lain karena gemar menolong dan mempunyai rasa empati yang cukup tinggi. Beta girl juga dikenal sangat berhati-hati saat berhadapan dengan segala sesuatu serta saat mengambil keputusan.
3. Lini Pekerjaan yang Cocok untuk Alpha dan Beta Girl
Dalam kehidupan sehari-hari, masyarakat akan mempunyai pandangan yang berbeda terhadap alpha girl dan beta girl. Untuk perempuan alpha, masyarakat biasanya akan merasa lebih mudah saat menjadikannya sebagai pemimpin. Dengan ambisi yang besar, tipe alpha akan berusaha sebisa mungkin agar dapat mencapai tujuan yang diinginkan dalam berbagai hal.
Artikel Lainnya : Gaya Hidup Minimalis
Sedangkan untuk beta girl, masyarakat menyukainya karena sifat yang lembut, mudah menolong, serta kehati-hatiannya. Beta girl mempunyai kemampuan yang bagus dalam mendengarkan dan menjadi pendukung bagi orang lain. Umumnya perempuan dengan tipe beta akan berteman baik dengan tipe alpha serta menjadi partner membuat sesuatu yang luar biasa.
4. Kekurangan Alpha dan Beta Girl
Meski terlihat mempunyai banyak sisi positif, alpha girl ternyata juga mempunyai kekurangan yang membuatnya tidak disukai. Dalam dunia karir sendiri, alpha female akan sedikit kesusahan karena akan timbul banyak musuh akibat sifat ambisiusnya. Orang lain cenderung akan berpikir bahwa perempuan tipe alpha bersikap sombong dan terlalu mengatur situasi yang berlangsung.
Beta girl pun juga mempunyai kekurangan yang diakibatkan oleh sifatnya yang terlalu baik dan rasa empati tinggi. Dalam dunia kerja, perempuan tipe beta akan lebih sering memilih mundur daripada mencoba suatu hal baru serta kerap dimanfaatkan. Orang lain juga sering kali memandang beta girl sebagai perempuan yang lemah sehingga terkadang akan ditindas.
5. Kedua Kepribadian Dibutuhkan Secara Seimbang di Dunia Kerja
Dengan sifat dan ciri-ciri yang dimiliki, terdapat beberapa jenis bidang karir tertentu yang cocok untuk dijalani oleh alpha girl. Salah satunya adalah sebagai pemimpin suatu perusahaan atau kelompok karena mempunyai tujuan yang jelas. Selain itu alpha female juga bisa menjadi seorang presenter dengan rasa percaya dirinya yang tinggi serta kemudahan menjadi sorotan.
Sementara itu, karir untuk beta girl yang pas adalah sebagai psychologist atau konsultan karena rasa empatinya. Jika dibandingkan, alpha female dan beta female sebenarnya mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Itu sebabnya dalam dunia karir atau pekerjaan, kedua tipe tersebut harus mengetahui minat dan bakatnya agar bisa sukses pada bidang sendiri. Jadi, manakah kepribadian Anda? Apakah alpha atau beta girl?
Posting Komentar